Get this widget!

Bantara, Lencana, Tali Komando ?

Posted by umam_kh Jumat, 23 Juli 2010 14 komentar

BANTARA


Bantara kepanjangan dari Bantuan Tenaga Rakyat
Bintang dengan Warna kuning mempunyai 3 arti
1. Sifat kepemimpinan yang luhur
2. Ketuhan Yang Maha Esa
3. Cita-cita yang tinggi
Tunas kelapa warna kuning yang saling membelakangi
Arti ; sebagai seorang Pramuka yang harus dapat berkembang ke luar dan ke dalam.
1. Diri
Dalam : Punyai sikap tegas dalam membawa diri
Luar : Berguna bagi orang lain yang memerlukan pertolongan
2. Gudep
Dalam : Membenahi dari dalam Gudep supaya Gudep kokoh dan tercipta kerukunan
Luar : Membawa nama dan menjaga nama baik Gudep di luar lingkungan Gudep
3. Pramuka
Dalam : Membenahi Gerakan Pramuka dari dalam
Luar : Menunjukkan keluar bahwa Pramuka mempunyai ketrampilan khusus untuk dipergunakan dalam masyarakat
LENCANA
Tanda Pengurus Dewan Ambalan terdiri atas dua jenis :
a. Lencana dari logam berbentuk roda gigi dengan 10 buah gigi, dan dua buah tunas kelapa berpasangan di dalam roda gigi tersebut, yang menyangga sebuah bintang bersudut lima.
Garis tengah lingkaran luar lencana : 4,5 cm
Garis tengah terluar roda gigi : 3,5 cm
Garis tengah terdalam roda gigi : 2,9 cm
Garis tengah bintang bersudut lima : 0,6 cm
Warna dasar lingkaran dalam : biru tua
Warna roda gigi, bintang dan tunas kelapa : kuning emas
b. Lencana dari kain berbentuk belah ketupat dengan panjang sisi masing-masing 5 cm, berwarna dasar biru tua. Pada belah ketupat ini terdapat gambar roda gigi dengan 10 buah gigi, dan dua buah tunas kelapa berpasangan di dalam roda gigi tersebut, yang menyangga sebuah bintang bersudut lima.
Ukuran gambar sama dengan nomor 13 a.
Warna roda gigi dan tunas kelapa : kuning.
Tanda Pengurus Dewan Ambalan/Racana berbentuk roda gigi dengan 10 buah giginya, serta bintang bersudut lima, memberi arti kiasan bahwa Pengurus Dewan Ambalan/Racana bertugas menggerakkan para Pramuka Penegak/Pandega, putera dan puteri (tunas kelapa yang berpasangan), untuk mencapai tujuan Gerakan Pramuka dengan pengamalan Dasa Darma dan Pancasila.


1. Warna kuning :
1) kemurahan hati, dermawan.
2) warna golongan Penegak.
3) warna pimpinan T/D tingkat nasional.
2. Warna biru tua :
1) kedalaman ilmu dan perasaan.
2) luasnya pandangan.

TALI KOMANDO
Adalah sebagai tanda wewenang memberikan komando/perintah.

14 komentar:

Unknown mengatakan...

kenapa bantara di simpan di pundak????

Unknown mengatakan...

Bantara di berikan dipundak dan bukan dilengan karna golongan penegak itu sudah dianggap mampu untuk menanggung beban dari kewajibannya dari suatu pangkalan tsb. Maka dari itu bantara tidak disematkan namun di serahkan lalu si pemilik memasangnya sendiri. Berbeda dengan penggalan dan siaga yg masih di sematkan di lengan karna golongan penggalang dan siaga dianggap belum mampu untuk menanggung beban kewajibannya sendiri dan masih dibantu oleh pembina

Unknown mengatakan...

Bantara di berikan dipundak dan bukan dilengan karna golongan penegak itu sudah dianggap mampu untuk menanggung beban dari kewajibannya dari suatu pangkalan tsb. Maka dari itu bantara tidak disematkan namun di serahkan lalu si pemilik memasangnya sendiri. Berbeda dengan penggalan dan siaga yg masih di sematkan di lengan karna golongan penggalang dan siaga dianggap belum mampu untuk menanggung beban kewajibannya sendiri dan masih dibantu oleh pembina

Unknown mengatakan...

Apakah tanda janur kuning bergaris tiga hanya untuk pradana .. Saja ?

Unknown mengatakan...

Benar.. Yang bergaris dua u tuk pinsa dan yang bergaris satu untuk wapinsa

Unknown mengatakan...

Apakah tali komando untuk pradana digunakankan di kanan. Mengapa?

Unknown mengatakan...

Apa arti bentuk tali komando yg berbeda"?

Unknown mengatakan...

Tali komando digunakan untuk siapa aja ka?

Unknown mengatakan...

Siapa yg boleh pakai tali komando dan letaknya dmn.?

Unknown mengatakan...

Lah letak kegunaan tali komando?

Unknown mengatakan...

APA saja syarat untuk memakai tali koor komando apakah harus ada skk?

Unknown mengatakan...

Izin membalas, kak. Tali koor komando dipakai diatas nametag setahu saya

Unknown mengatakan...

Kenapa menggunakan tali komando bukan tali kur biasa?

Unknown mengatakan...

Apa landasan hukumnya kita memakai tali komando kak?

Posting Komentar


Sri Sultan Hamengkubuwono IX (Bapak Pramuka Indonesia)

Sir Lord Robert Stephenson Baden Powell of Gillwel (Bapak Pandu Dunia)

KH. Agus Salim (Bapak Pandu Indonesia)

Total Tayangan Halaman